Laskar Siginjai Rebut Tiket Semi Final
KMJMESIR.ORG, Kairo – Laskar Siginjai meraih kemenangan fantastis setelah berhasil menaklukkan Sisingamangaraja FC PPM-SUMUT (Persatua Pelajar & Mahsiswa Sumatera Utara) 4-0 pada laga ke-2 penyisihan grup Sumatera Cup 2019 di Stadion Abbaseah, Kamis (07/3). Kemenangan ini membawa Laskar Siginjai lolos ke semi final.
Pada awal pertandingan, keberuntungan menghinggapi anak didik Coach Ulinho dengan adanya blunder dari kiper Sisingamangaraja FC, yang kemudian dimanfaat dengan baik oleh Saddam Husein. Skor tetap bertahan 1-0 hingga peluit turun minum berbunyi.
Seakan tak puas dengan satu gol, Haris Baidhowi yang dari awal laga memiliki banyak peluang namun selalu dapat dipatahkan, akhirnya dapat menyarangkan si Kulit Bundar lewat umpan terobosan dari Saddam Husein, skor 2-0 untuk Siginjai.

Di pertengahan babak kedua antara Laskar Siginjai vs Sisingamangaraja FC, kembali terjadi pergulatan sengit antara keduabelah pihak. Kartu kuning bertaburan mewarnai jalannya laga. Di satu sisi Sisingamangaraja FC ingin memperkecil ketertinggalannya, namun di sisi lain Laskar Siginjai ingin mengamankan kemenangan. Tak ayal, Ilham Syarifuddin yang baru saja masuk ke lapangan menggantikan Saddam Husein, bagai kesetanan dalam mengambil peluang mendobrak gawang lawang. Namun tampaknya dewi fortuna belum berpihak kepadanya.
Faturrahim yang baru saja turun dari bangku cadangan seakan membawa hawa baru bagi permainan Laskar Siginjai. Serangan demi serangan menghantam Sisingamangaraja FC lewat umpan-umpan antara Ihsan Jani, Haris Baidhowi, Faturrahim dan Ilham Syarifuddin. Tak dapat dibendung lagi, akhirnya Faturrahim dapat menambah ketertinggalan Sisingamangaraja FC dengan skor menjadi 3-0. Tak mau ketinggalan, Ihsan Jani pun turut mencatutkan namanya di papan skor setelah Faturrahim, menjadikan skor 4-0 hingga peluit panjang dibunyikan. Pada pertandingan kali ini Haris Baidhowi kembali dianugerahi menjadi Man of The Match laga Laskar Siginjai FC vs Sisingamangaraja FC.
“Alhamdulillah, teman-teman sudah berusaha dengan maksimal pada laga ini dan kami tentu akan lebih menyiapkan diri lagi pada pertandingan yang akan datang,” tukas Coach Ulinho. Seakan gayung bersambut, Rahmat Suhaimi selaku captain pada pertandingan kali ini menyatakan teman-teman Laskar Siginjai optimis membawa tropi kemenangan Sumatera Cup tahun ini ke Rumah DAHA Jambi. Semoga harapan yang diidamkan sejak lama, diijabah oleh Allah SWT sehingga Laskar Siginjai benar-benar dapat membawa tropi kemenangan Sumatera Cup tahun ini.
(Auf/MAH)
